Resep Sambal Tauco
Hai mama, cobain menu sambal tradisional yuk, pasti keluarga dirumah belum pernah cobain sambal yang satu ini. Sambal Tauco ini juga salah satu sambal tradisional yang memiliki chiri khas tersendiri dan rasa yang lezat. Sambal ini sangat cocok dihidangkan jika mama sedang menggoreng tahu, tempe atau udang goreng untuk keluarga dirumah. Sudah pasti keluarga mama, akan ketagihan dengan sambal yang satu ini. Selamat mencoba mama..
Bahan :
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1 sdm gula merah, disisir
- 1 sdm air asam (dari 1/2 sdt asam dilarutkan dengan 2 sdm air)
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai hijau, iris tipis
- 3 sdm minyak goreng
- 5 butir bawang merah
- 5 sdm tauco
- Garam secukupnya
Cara Membuat :
- Haluskan cabai merah, bawang putih, dan bawang merah.
- Kemudian tumislah hingga berbau harum. Lalu masukkan atuco, cabai hijau, air asam, tomat, garam, dan gula merah. Masaklah hingga mengental dan berminyak.
- Sambal Tauco siap untuk dihidangkan.
0 Response to "Resep Sambal Taoco"
Posting Komentar