Resep Pie Spinach and Tomato Quiche and Lorraine

Resep Pie Spinach and Tomato Quiche and Lorraine 


Makanan khas Eropa ini mungkin belum banyak Anda tahu karena mungkin di Indonesia jarang restoran-restoran yang menyajikan makanan ini kalau tidak restoran khas Eropa, Makanan ini bentuknya memang mirip dengan pizza dan cara penyajiannya pun juga mirip namun jangan salah Makanan ini sangat berbeda dengan pizza. Makanan ini juga bisa dijadikan untuk makanan diet atau makanan sehat karena mengandung banyak sayuran namun tidak lupa meninggalkan kesan sehatnya, jika Anda ingin membuatnya tenang saja saya akan memberikan Resep nya kepada Anda agar Anda bisa mencobanya sendiri di rumah, inilah bahan-bahan dan cara membuat Spinach and Tomato Quiche and Lorraine 

Bahan Kulit : 
  • 150 gr tepung terigu
  • 75 gr mentega tawar dingin
  • 1 butir telur (kocok lepas)
  • 1/4 sdt garam
Bahan Isi : 
  • 150 krim kental
  • 50 gr keju mozarella
  • 30 gr keju parmesan
  • 30 gr bayam seduh (potong-potong
  • 2 lbr smoked beef (iris panjang, tumis sebentar)
  • 1 buah tomat (potong kotak-kotak dan buang bijinya)
  • 2 btr telur 
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1 1/4 sdt merica hitam bubuk
Cara Membuat : 
  1. Pertama-tama campur semua bahan kulit, aduk hingga merata lalu gumpalkan dan ginginkan selama 30 menit di dalam kulkas
  2. Setelah 30 menit ambil adonan dan giling tipis adonan
  3. Taruh adonan dalam loyang pie atau loyang berbentuk bulat yang sudah di olesi dengan margarin, setelah itu tusuk-tusuk adonan dengan garpu
  4. Sipakan oven, dan panggang adonan dengan suhu 170 derajat celcius selama 10 menit dan panggang setengah matang saja dan angkat
  5. Kemudian aduk kocokan telur, krim kental, pala bubuk, merica bubuk, garam dan aduk hingga merata
  6. Lalu taburkan parutan keju, tomat, bayam, dan semoked beef di atas adonan dan tuangkan campuran kirm tadi 
  7. Kemudian masukkan kembali dalam oven, tunggu hingga 30 menit lalu angkat 
  8. Sajikan

Related Posts:

0 Response to "Resep Pie Spinach and Tomato Quiche and Lorraine "

Posting Komentar