Resep Masakan Rempeyek Kacang Hijau

Resep Masakan Rempeyek Kacang Hijau


Anda suka dengan Rempeyek, karena kegurihan dan kerenyahan nya? Ingin membuat menu rempeyek yang beda yaitu dengan mencampurkan kacang hijau. Mau coba?? Langsung saja deh ikuti langkah-langkah berikut.

Bahan Rempeyek Kacang Hijau :
  • 1 sdm tepung sagu
  • 11 kuning telur
  • 3 sdm rebon, disangrai
  • 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, diiris halus.
  • 50 gr kacang hijau, direndam semalam
  • 100 gr tepung beras
  • 200 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  • minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus :
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica
  • 3/4 sdt ketumbar
  • 2 cm kencur
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir kemiri disangrai
Cara Membuat Rempeyek Kacang Hijau :
  1. Aduk rata tepung beras, santan, daun jeruk, tepung sagu, dan bumbu halus.
  2. Kemudian tambahkan kuning telur dan rebon. aduk hingga rata.
  3. Seteleh itu, ambilah satu sendok sayur. Lalu taburi dengan kacang hijau.
  4. Jika sudah, tuangkan adonan ke sisi penggorengan yang berisis minyak goreng panas.
  5. Siram-siram hingga terlepas dari sisi penggorengan. Gorenglah hingga matang dan kekuning-kuningan.

    Untuk 300 gr

Related Posts:

0 Response to "Resep Masakan Rempeyek Kacang Hijau"

Posting Komentar