Resep Cup Cake Kornet Kuaci
Berhubungan dengan bahan kornet dan kuaci, kornet ternyata bukan hanya di gunakan sebagai sajian untuk bahan pelengkap makanan yang mungkin sudah biasa bagi Anda semua, kali ini kami akan mengajak Anda untuk membuat kue yakni Cup Cake Kornet Kuaci, yang di jadikan sebagai jajanan dengan cara mencampur nya antara kornet dan kuaci. Citarasanya sudah tidak diragukan lagi. Bagi Anda yang ingin mencobanya di rumah langsung saja simak bahan-bahan dan cara membuatnya berikut ini.
Bahan :
- 225 gr margarin
- 175 gr tepung terigu protein sedang
- 150 gr kornet, disangrai hingga kering
- 150 gr gula pasir halus
- 20 gr maizena
- 15 gr susu bubuk
- 4 butir telur
- 4 batang kuaci, dipotong 1/2 cm
- 1 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
Cara Membuat Cup Cake Kornet Kuaci :
- Pertama, kocoklah margarin, garam, dan gula pasir hingga menjadi lembut, lalu masukkan telur satu persatu secara bergantian dengan tepung terigu sambil di ayak dan di kocok-kocok hingga rata.
- Kemudian masukan sisa tepung terigu, susu bubuk, baking powder, dan maizena sambil diayak dan di kocok pelan-pelan.
- Setelah itu tambahkan kuaci dan kornet, aduk hingga tercampur rata.
- Jika sudah tuang kedalam loyang cetakan muffin yang sudah di alasi dengan kerta.
- Terakhir, oven menggunakan api bawah suhu 180 derajat Celcius seama 25 menit hingga adonan matang.
Untuk 15 buah
0 Response to "Resep Cup Cake Kornet Kuaci"
Posting Komentar