Resep Mendut Tape Ketan
Kue
Mendut Tape Ketan yang memiliki citarasa manis dan legitnya dapat anda nikmati di rumah bersama keluarga tercinta anda. Bahan yang diperlukan tidak begitu bayak dan mudah di cari, dan cara membuatnya pun tidak begitu rumit. Jadi, bagi anda yang ingin menikmati jajanan yang satu ini, langsung aja deh simak bahan-bahan dan cara membuatnya berikut ini.
Bahan Kulit :
- 200 gr tepung ketan putih
- 135 ml air hangat
- 25 gr gula pasir
- 75 gr tape ketan hijau, diperas
- 75 gr tape ketan hitam, diperas
- 10 lembar daun pisang untuk membungkus
- 2 lembar daun pandan, potong-potong
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt air kapur sirih
Bahan Isi :
- 100 gr tape singkong
- 100 gr kelapa parut kasar
- 25 gr gula pasir
- 25 ml air
- 1 lembar daun padan
- 1/4 sdt garam
Bahan Kuah Santan :
- 500 ml santan dari 1/2 kelapa
- 2 lembar daun pandan
- 4 sdm tepung beras diarutkan dengan 4 sdm air
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat Mendut Tape Ketan :
- Isi, masaklah bahan isi sambil diaduk-aduk hingga kalis dan meresap. Lalu bentuk bulat kecil.
- Setelah itu membuat kuah santan, rebus santan, daun pandan, tepung beras, dan garam sambil diaduk-aduk hingga kental dan mendidih.
- Membuat bahan kulit, aduk-aduk hingga rata, tepung ketan putih, air kapur sirih, dan garam. Kemudian tuangkan air hangat sedikit demi sedikit sambil di uleni hingga kalis. Lalu bagi menjadi 2 adonan. Masing-masing tambahkan tape ketan yang berbeda. Uleni hingga rata.
- Jika sudah ambilah sedikit adonan kulit, dan berilah isi, lalu bulatkan.
- Sesudah itu ambilah daun pisang, kemudian berilah masing-masing adonan berbeda-beda. Beri potongan daun pandan, lalu siram dengan kuah santan. Bungkus tum dan semat menggunaan lidi.
- Terakhir kukuslah di atas api sedang selama 20 menit sambil sesekali di buka hingga matang.
Untuk 10 bungkus