Ayo sobat membuat makanan dengan bahan Umbi.
Umbi yang rasanya biasa biasa saja, kali ini akan menjadi makanan yang lezat dan akan membuat anda kagum dengan rasanya.
Seperti yang satu ini, Dorayaki Ubi Merah. Cukup ditambahkan keju, rasanya akan membuat semua orang terpikat. Hehehe.
Bahan :
- 100 gram ubi merah, dikukus dan dihaluskan.
- 100 gram gula pasir
- 150 gram tepung terigu
- 100 gram keju, iris sebesar korek api
- 3 butir telur
- 2 sendok teh ragi instan
- 4 sendok makan air hangat
- 150 cc air santan
- Campurkan ragi instan dengan air hangat, diamkan kurang lebih 15 menit
- Kocok gula pasir dan telur sampai mengembang, lalu masukkan tepung terigu, ubi merah, air ragi dan air santan, lalu aduk hingga rata dan diamkan selama kurang lebih 30 menit.
- Panaskan cetakan kue lumpur, lalu oles dengan mentega. Setelah cukup panas, tuangkan adonan kue ke dalam cetakan. Beri keju di atasnya dan tunggu sampai matang. Angkat dan sajikan dalam keadaan hangat. Mantap sobaat...
0 Response to "Resep Dorayaki Ubi Merah"
Posting Komentar